Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

>> WELCOME TO >> SERTAKAN SUMBER LINK APABILA MENGGUNAKAN KONTEN DARI SINI >> APABILA ARTIKEL - ARTIKEL DI SINI SERASA BERMANFAAT, SILAHKAN SUPPORT DONASI UNTUK PERKEMBANGAN WEBSITE INI >> TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA. Les Privat Blogger Jogja

Pentingnya Doa Dalam Mengawali Aktivitas Kehidupan | Arisduts

Pentingnya Doa - Terkadang kehidupan itu tak sesuai dengan apa yang kita inginkan yang bisa buat hati gundah, sedih, gelisah ketika sesuatu yang diharapkan jatuh gagal atau putus di tengah jalan. Nasib kehidupan setiap manusia memanglah tidak sama ada yang sukses ada yang gagal, ada yang kaya ada yang miskin, ada yang bahagia ada yang susah.


Hal-hal itu semua sudah kehendak dari Tuhan Yang Maha Esa yang telah di gariskan sebagai suratan takdir kehidupan. Jadi jangan iri dan benci terhadap keberhasilan seseorang di bidangnya. Malah sebaliknya kita merubah mindset ( pola pikir ) untuk mencoba belajar dari mereka supaya bisa juga menjadi orang yang sukses.

Meskipun takdir itu sudah di tentukan oleh-Nya tetapi kita masih di berikan untuk merubah nasib kehidupan agar jauh lebih baik dari sebelumnya. Oleh sebab itu selain kita kerja keras dengan daya fikir dan tenaga otot di wajibkan pula untuk selalu berdoa setiap mengawali suatu aktivitas apapun.


Dengan berdoa tentunya akan buat suasana hati dan fikiran kita lebih tenang sehingga tidak gegabah dalam memulai langkah.

Salah satu contoh kecil berdoa ketika kita hendak makan & minum, belajar, berpergian, mencari nafkah dan lain - lain agar senantiasa dapat keberkahan, keselamatan, kebaikan dari Nya.

Memang ini bukan suatu perkara yang mudah meskipun seperti terlihat sepele tetapi kita harus belajar konsisten dengan niat memulai dari hal - hal yang terkecil dahulu.

Tanpa adanya kesungguhan niat belajar merubah kebiasaan yang lalai menjadi selalu ingat kepada Tuhan semua akan menjadi percuma.

Untuk itu hindari dan rubahlah kebiasaan malas kita dari titik terendah dengan pepatah bilang "sedikit demi sedikit lama - lama pasti akan menjadi bukit.

Berdoa memanglah sangat berperan penting dalam aktivitas kehidupan maka dari itu marilah kita belajar bersama untuk mengamalkan momohon kebaikan dari-Nya.

Nah, untuk itu perbanyaklah dalam berdoa terutama selalu mendoakan untuk kedua orang tua tercinta.

Semoga tulisan secuil kertas dari Arisduts ini bisa memberi manfaat , membawa kerberkahan, serta kebaikan bagi kita semua baik di dunia maupun akhirat. Amiin.